Cegah Curas dan Curanmor, Patroli Malam Polsek Kediri Ditingkatkan

Polsek Kediri Intensifkan Patroli Malam ‘Blue Light’ Jalur Berpotensi Rawan di Lombok Barat

Lombok Barat, NTB – Kepolisian Sektor (Polsek) Kediri, terus meningkatkan upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) melalui patroli rutin yang ditingkatkan (KRYD) melalui patrol ‘Blue Light’.

Kegiatan ini secara terstruktur dilaksanakan untuk menekan potensi tindak kriminalitas, terutama di jalur-jalur yang dianggap rawan pada malam hari.

Kapolres Lombok Barat, Polda NTB, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K., melalui Kapolsek Kediri, AKP Jahyadi Sibawaih, S.H., mengungkapkan bahwa patroli ‘Blue Light’ terjadwal ini mencakup seluruh jalur Jaan By Pass BIL I dan II.

“Kegiatan patroli ini kami laksanakan secara rutin, khususnya pada jam-jam rawan seperti malam hingga dini hari. Tujuan utamanya adalah untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan seperti pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), balap liar, serta kejahatan konvensional lainnya,” jelas AKP Jahyadi pada Kamis (24/4/2025).

Menyisir Jalur Rawan BIL 1 dan BIL 2

Patroli menyasar Jalan Umum BIL 1, mulai dari Bundaran GMS hingga Jalan Umum BIL 2 Tembolak Pelangi, yang merupakan wilayah hukum Polres Lombok Barat.

Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Kediri secara aktif menyisir sepanjang jalur by-pass tersebut.

AKP Jahyadi menjelaskan bahwa jalur by-pass BIL 1 dan BIL 2 memiliki potensi kerawanan yang cukup tinggi. Kondisi jalan yang cenderung sepi, terutama pada malam hari ini menjadi celah bagi pelaku kejahatan untuk melancarkan aksinya.

“Kami mendapati bahwa pada malam hari, jalur ini seringkali sepi. Sehingga sangat rawan terjadi tindak kriminalitas. Pelaku biasanya mengincar pengendara sepeda motor, terutama yang melintas sendirian atau perempuan,” ujarnya.

Efek Kehadiran Polisi dalam Mencegah Kejahatan

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan kehadiran personel Polri harapannya memberikan efek bagi para pelaku kejahatan.

Langkah-langkah preventif yang dioptimalkan dalam patroli ini secara berkala berhenti di tempat-tempat yang dianggap rawan terjadinya kriminalitas di sepanjang jalur dari perbatasan Tongkek hingga Tembolak Pelangi.

“Kami berupaya semaksimal mungkin untuk menunjukkan kehadiran Polri di tengah masyarakat. Dengan menyalakan rotator dan sirine, serta berhenti di titik-titik rawan, kami berharap para pelaku kejahatan akan mengurungkan niatnya. Hal ini bertujuan agar jalur yang dilalui patroli tetap aman dan kondusif,” tegas AKP Jahyadi.

Kegiatan patrol ‘Blue Light’ ini merupakan wujud komitmen Polsek Kediri dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat Lombok Barat.

Polsek Kediri akan terus melakukan evaluasi dan penyesuaian strategi patroli sesuai dengan dinamika situasi Kamtibmas di lapangan.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *